Cara Membuat Hiren CD di Flasdisk Tanpa Ribet Buat Backup Data

Masdinko.com-Pada bulan lalu saya kedatangan seorang pengguna komputer yang memang langganan ke saya kalau ada komputer yang error atau rusak. Kali ini beliau membawa sebuah pc all in one yang mengalami error tidak bisa masuk ke system atau Windows 10. Saat dinyalakan memang proses booting terhenti di tengah jalan dan tampilan indikator hanya mutar-mutar saja.

Ditunggu 1 jam an barangkali ini sedang ada proses update dari Windows 10 namun ternyata masih tetap sama, tidak ada progres yang terjadi. Pada kondisi seperti ini perkiraan saya yaitu sistem mengalami crash/error/corrupt dan juga bisa dari sisi hardware penyimpanan atau hardisk. Dimana system biasanya diletakan pada Drive C di hardisk, ada kemungkinan bagian dari hardisk yang error, bisa saja ada sector yang bad, bisa juga error pada master boot record (MBR) area dimana windows melakukan proses booting pada saat komputer dihidupkan.

Dengan kondisi demikian, biasanya saya prioritas pada pengamanan data yang ada di komputer, yaitu membackup data-data yang ada di komputer disimpankan di komputer lain atau di flashdisk atau bisa juga data di Drive C disimpankan dahulu di drive D atau drive lainnya (kalo ada), karena untuk perbaikan atau menginstal windows baru, drive C akan dilakukan format dan menghapus semua data di dalamnya (metode fresh install Windows).

Cara Membuat Hiren CD di Flasdisk Tanpa Ribet Buat Backup Data

Kesulitan muncul saat saya tidak bisa masuk ke sistem windows untuk melakukan backup data, ditunggu berapa lama pun windows hanya menampilkan proses loading saja, dan artinya memang ada masalah saat proses booting windows.

Untuk membackup data yang masih tersimpan di drive C, akhirnya saya menggunakan software/ aplikasi Hiren CD. Software Hiren CD ini dijalankan melalui boot cd atau bisa juga menggunakan flashdisk. Karena laptop saat ini sudah tidak menggunakan CD/DVD drive, maka harus membuat Hiren CD di Flashdisk.

Cara membuat Hiren CD di Flashdisk


1. Siapkan flashdisk dengan ukuran yang cukup.
Untuk Hiren CD terbaru yang versi gratis memiliki kapasitas 3 GB, jadi siapkan flashdisk dengan kapasitas yang lebih besar dari software Hiren CD

2. Flashdisk dalam keadaan kosong
Untuk pembuatan Hiren CD di flashdisk, flashdisk akan diformat sehingga jangan ada data yang tersimpan di flashdisk.

3. Download software yang dibutuhkan :

Grup4dos
Software Hiren CD versi gratis (untuk Win64 bit)

Setelah semuanya siap, langsung saja kita lakukan pembuatan Hiren CD di flashdisk

1. Format flashdisk dengan dengan opsi FAT32
2. Caranya Masuk ke Windows Explorer, klik drive Flashdisknya, Klik Kanan, dan klik Format, pilih File System FAT32, beri nama kalau perlu. Format Option pilih Quick Format. Akhiri dengan klik tombol START.
3. Tunggu sampai selesai

Instal Grup4dos

Grup4dos digunakan untuk menjadikan Flashdisk bootable seperti layaknya CD/DVD Bootable. Ekstrak software Grup4dos yang sebelumnya sudah didownload, dan klik file grubinst_gui.exe  

Muncul jendela menu dan isikan sebagai berikut :
Device Name : Pilih Flashdisk
Part List : pilih Whole disk (MBR)
Klik tombol INSTALL

Tunggu sampai proses selesai, dan muncul notifikasi dari jendela CMD "The MBR/BS has been succesfully installed"
Flashdisk sudah menjadi bootable dan tinggal memasukan saja software Hiren CD.


Copykan software Hiren CD


Download software Hiren CD, kemudian ekstrak, lalu copy semua isi file Hiren CD ke flashdisk. Nah flashdisk yang berisi Hiren CD sudah bisa digunakan.  

Cara menggunakan Hiren CD


1. Saat sistem windows masih berfungsi

Bisa digunakan saat windows masih berfungsi caranya masuk ke flashdisk dan klik file HBCDMenu.cmd

2. Saat Booting  

Pada umumnya HirenCD digunakan karena windows sudah tidak bisa loading sehingga untuk backup data harus masuk menggunakan Hiren CD. Flashdisk yang sudah dilengkapi dengan Hiren CD dan bootable, bisa digunakan untuk booting saat komputer/laptop dinyalakan.

Agar komputer membaca booting pertama pada flashdisk, bisa dengan menset BIOS agar setingan boot up, flashdisk yang pertama kali dibaca. Namun pada komputer/laptop yang terbaru biasanya komputer otomatis membaca pada media luar dulu baru kemudian pada hardisk sehingga tidak perlu dilakukan setting booting di BIOS.

Pasang flashdisk kemudian restart atau hidupkan komputer/laptop dan flashdisk akan booting serta loading software HIREN CD. Tunggu sampai masuk ke HirenCD. Pada dasarnya basicnya seperti windows baik tampilan maupun fungsinya namun aplikasi yang ada tertentu saja yang lebih fokus ke backup data, perbaikan partisi, password remoiver, software antivirus dan lainnya.   

Nah setelah masuk ke desktop Hiren CD untuk membackup data/dokumen seperti biasa masuk ke Windows Explorer dan pilih data yang di Drive C untuk dicopykan ke drive lainnya atau ke media penyimpanan eksternal lainnya.

Setelah data aman disimpan, anda dapat menginstal Windows baru pada Drive C tanpa harus takut data terhapus karena sudah dibackup ke drive yang lain.

Demikian cara mudah membuat dan menggunakan Hiren CD untuk menyelamatkan data yang akan dibackup ke drive lain. Semoga bermanfaat. Keep learning and sharing.

Post a Comment for "Cara Membuat Hiren CD di Flasdisk Tanpa Ribet Buat Backup Data"