5 website downloader file APK Android playstore via komputer pc

Salah satu kelebihan sistem operasi android pada smartphone yaitu mudahnya mencari dan mendownload aplikasi maupun games yang dibutuhkan pengguna. Cara mencari dan mendownloadnya juga sederhana, google telah menyediakan aplikasi google playstore sebagai tempat untuk mendownload ribuan aplikasi dan games.

baca : Setting smartphone android agar aman untuk anak

Caranya pun sederhana, anda masuk ke aplikasi playstore, biasanya playstore sudah terinstal pada smartphone, kemudian ketikan nama aplikasi/games yang ingin anda download, setelah tampil hasilnya, klik aplikasi tersebut dan download. Aplikasi yang didownload ini akan langsung diinstal/dipasang pada smart phone anda.

baca : Games android gratis dan offline hemat kuota internet

Lalu bagaimana kalau kita ingin mendownload file master apk androidnya saja tanpa harus langsung dipasang/diinstall dulu, file master apk ini dapat kita gunakan nanti apabila ingin menginstal aplikasi tersebut. Jadi kita tidak perlu download ulang.

Mendownload file master apk android dapat dilakukan melalui smartphone maupun via PC (personal computer). Kali ini Masdinko akan berbagi mengenai cara mendownload file mentah apk android melalui pc atau komputer. Manfaat dari menyimpan file master apk android yaitu apabila smartphone kita mengalam error dan diinstall ulang, kita tinggal mencopy master file apk android dan kemudian tinggal install saja, tidak perlu download lagi. Yuk langsung simak cara mendownload file master apk android via komputer berikut ini :

1. Download file apk melalui Apkleecher.com

5 website downloader file APK Android playstore via komputer pc

Download file apk dari apkleecher lebih mudah dan cepat. Saat masuk ke homepage terdapat menu pencarian file apk, isikan dengan nama aplikasinya dan klik generate link. Kemudian klik proceed to download page dan simpan file apk nya pada drive komputer anda. Apkleecher bisa dikatakan sebagai salah satu downloader apk terbaik.

2. Download file apk via apk-downloaders.com

5 website downloader file APK Android playstore via komputer pc

Downloader file apk ini hampir sama dengan apkleecher, cara untuk mendownload file apk yaitu dengan memasukan nama package atau nama aplikasi kemudian klik generate link. lalu pilih procees to download. Simpan file apk di media penyimpanan anda.

3. Download file apk via Evozi apps.evozi.com

5 website downloader file APK Android playstore via komputer pc

Untuk mendapatkan file apk di website downloader apk ini, anda harus masuk dulu ke play store, yang disediakan linknya di sebelah kanan atas layar, kemudian cari aplikasi yang anda inginkan dan copy/salin URL nya, atau copy address bar di website google play kemudian paste di website evozi dan klik Generate Download Link. Kemudian klik "click here to download", simpan file apk tadi di hard disk anda.

4. Download file apk melalui apk-dl.com

5 website downloader file APK Android playstore via komputer pc


Mirip dengan downloader apk lainnya, masukan package name atau link aplikasi dari google playstore kemudian paste di form paling atas kemudian tekan Enter. Muncul layar baru dan klik Download APK File. Simpan di hardisk anda.

5. Download file apk via apkpure.com

5 website downloader file APK Android playstore via komputer pc

APKpure salah satu portal downloader apk dengan koleksi aplikasi dan games yang lengkap yang bersumber dari Google Playstore. Selain melalui website tersedia juga apkpure dalam bentuk aplikasi. Untuk mendownload file apk anda sediakan link dari google playstore atau nama packagenya. Masukan di kotak search, kemudian pilih aplikasinya. Nanti akan muncul layar dan klik Download APK. Simpan aplikasi pada media penyimpanan anda.      

baca : Browser khusus untuk anak kecil

Mendownload file master apk android biasa dilakukan oleh konter handphone, service hp, maupun personal agar memudahkan dalam mengisi aplikasi pada smartphonenya sehingga tidak harus mendownload lagi satu per satu aplikasinya.

Demikian 5 website downloader file apk Android yang kami informasikan. semoga bermanfaat. Keep learning and sharing. 

Post a Comment for "5 website downloader file APK Android playstore via komputer pc"