Contoh Soal UTS PKN Kelas 3 SD Semester 1 Ganjil

Soal UTS PKN Kelas 3 SD Semester 1 ini berjumlah 25 soal pilihan ganda dan lainnya berbentuk soal uraian. Contoh soal UTS SD PKN Kelas 3 semester 1 ini secara umum membahas materi mengenai sumpah pemuda, pengamalan sumpah pemuda, sejarah sumpah pemuda,dan materi lainnya. Kisi-kisi soal UTS SD PKN Kelas 3 semester 1 dapat dijadikan sebagai latihan bagi anak didik kelas 3 SD dalam menghadapi UTS semester 1. Prediksi soal UTS PKN kelas 3 SD Semester 1 juga dapat dijadikan sebagai referensi atau panduan bagi tenaga pengajar dalam membuat soal-soal yang akan diujikan pada anak didik kelas 3 SD. Soal UTS SD PKN Kelas 3 Semester 1 dapat didownload dengan gratis dan mudah, disajikan dalam bentuk file WORD, dapat diedit apabila diperlukan. Link download file UTS PKN Kelas 3 SD dapat ditemukan di bagian akhir posting ini. Semoga bermanfaat. Terima kasih.
         
Baca juga : Contoh terbaru Soal UAS PKN Kelas 1 SD Semester 2 (Genap)

I. Berilah tanda silang (x) pada huruf a, b, c atau d pada jawaban yang paling tepat!

1. Pada tanggal 30 april - 2 Mel 1926 dilaksanakan pertemuan...
a. kongres pemuda I
b. kongres pemuda II
c. rapat pertama kongres pemuda II
d. rapat kedua kongres pemuda II

2. Jong sumatranen bond adalah perkumpulan pemuda dari daerah...
a. batak
b. jawa
c. sumatra
d. ambon

3. Bangsa Indonesia pernah mengalami kegagalan dalam mengusir penjajah karena kurang...
a. persenjataan
b. persediaan pangan
c. persatuan
d. persahabatan

4. Kami putra dan putri Indonesia, menjunjung bahasa persatuan, bahasa...
a. sunda
b. indonesia
c.  jawa
d. inggris

5. Tujuan pemuda mengadakan pertemuan di Jakarta untuk ...
a. melawan penjajah belanda
b. menggalang persatuan dan kesatuan
c. mengucapkan sumpah bersama
d. menggalang perpecahan antar suku bangsa

6. Sebelum sumpah pemuda, perjuangan mengusir penjajah masih bersifat....
a. kedaerahan
b. nasional
c. menyeluruh
d. sendiri-sendiri

7. Jika ada anak yang berbeda agama bergaul dengan kita, maka sikap kita adalah....
a. tidak suka
b. ikut beribadah dengannya
c. menjauhinya
d. tidak mengganggu dan menghormatinya

8. Kongres pemuda II dilaksanakan di Jakarta tepatnya pada tanggal...
a. 30 April 1926
b. 28 Oktober 1928
c.  2 Mei 1926
d. 18 oktober 1928

9. Menggunakan bahasa Indonesia yang baik dan benar adalah pengamalan isi sumpah pemuda yang …
a. pertama
b. kedua
c. ketiga
d. keempat

10. Dibawah ini nilai-nilai yang terkandung dalam sumpah pemuda, kecuali...
a. persatuan dan kesatuan
b. perbedaan
c. kebersamaan
d. cinta tanah air

Baca juga : Download Contoh Soal UAS SD PKN Kelas 2 Semester 2 (Genap)

11. Kami putra putri Indonesia mengaku bertumpah darah yang satu..
a. bahasa Indonesia
b. bangsa Indonesia
c. tanah Indonesia
d. budaya Indonesia

12. Salah satu wujud pengamalan nilai-nilai sumpah pemuda dalam kehidupan sehari-hari adalah…
a. menganggap suku, adat dan agamanya paling benar.
b. menggunakan bahasa Indonesia dengan balk dan sopan
c. membiarkan teman yang dalam kesulitan
d. tidak mau berteman dengan suku yang lain

13. Organisasi pemuda yang turut serta dalam kegiatan kongres pemuda II adalah sebagai berikut kecuali...
a. jong java
b. jong celebes
c. jong minahasa
d.jong kalimantan bond

14. Meskipun wilayah Indonesia terdiri dari berbagai daerah, pada dasarnya merupakan satu wilayah, yaitu tanah air Indonesia. Kalimat tersebut mengandung arti bahwa Indonesia merupakan satu...
a. nusa
b. bangsa
c. bahasa
d. negara

15. Dengan giat belajar berarti kamu telah belajar mengamalkan makna dan semangat....
a. hidup rukun
b. kebangsaan
d. kebersamaan

16. Berikut pengamalan nilai sumpah pemuda di lingkungan keluarga adalah....
a. merebut mainan adik hingga adik menangis
b. menghindari pertengkaran dengan anggota keluarga
c. membiarkan ibu membersjhkan rumah sendiri
d. menghindari pekerjaan yang diperintahkan oleh orang tua

17. Kongres pemuda I dilaksanakan di kota....
a. bandung
b. bogor
c. jakarta
d. surabaya

18. Jong celehes adalah perkumpulan pemuda dari daerah....
a. jawa barat
b. sumatra
c. sulawesi
d. minahasa

19. Ada tiga hal pokok yang harus disatukan berdasarkan isi teks Sumpah Pemuda, yaitu …
a. satu nusa, satu bangsa, satu negara
b. satu bangsa, satu negara, satu tujuan
c. satu nusa, satu bangsa, satu bahasa
d. satu nusa, satu bahasa, satu negara

20. Dengan semangat sumpah pemuda, negara Indonesia akan semakin…
a. lemah
b. berpecah belah
c. kuat dan bersatu
d. terjajah

Baca juga : Download Soal UKK SD PKN Kelas 2 Semester 2 (Genap)

21. Wujud pengalaman sumpah pemuda di Iingkungan sekolah adalah...
a. melaksanakan tugas piket dengan sesuka hati
b. berkerjasama ketika ulangan di sekolah
c. melaksanakan upacara bendera dengan tertib
d. berkelahi dengan teman ketika tidak  ada guru di kelas

22. Manfaat adanya sumpah pemuda bagi para siswa adalah...
a. menimbulkan permusuhan dan pertentangan 
b. mempererat hubungan kekeluargaan dan persaudaraan
c. merusak arti persahabatan dan pertemanan
d.mempererat perpecahan antar siswa

24. Nilai sumpah pemuda harus diamalkan di...
a. sekolah
b. rumah
c. masyarakat
d. mana saja

25. Di bawah ini yang bukan mencerminkan persatuan dan kesatuan adalah…
a. saling menghormati
b. saling menasehati
c. hidup rukun
d. bersikap diam

II. Isilah titik-titik di bawah ini dengan jawaban yang paling tepat!

26. Satu nusa artinya adalah …
27. Pencipta lagu “Indonesia Raya” adaIah …
28. Kami putra dan putri indonesia, mengaku bertumpah darah yang satu,
29. kongres pemuda I dilaksanakan di jakarta tepatnya pada tanggaI …
30. Jong minahasa adalah perkumpulan pemuda dari daerah …
31. Bhinneka Tunggal Ika berarti ….
32. Bahasa persatuan bangsa Indonesia adalah …
33. Dalam persatuan tidak boleh mementingkan kepentingan …
34. Nilai sumpah pemuda tidak hanya dipahami tetapi perlu …
35. Sumpah pemuda dipelopori oleh ….

III. Jawablah pertanyaan-pertanyaan di bawah ini dengan jawaban yang paling
tepat!

36. Tuliskan isi teks sumpah pemuda yang kamu ketahui!
        …………………………………………………………
         ……………………………………………………….
      
37. Tuliskan tiga (3) contoh perilaku yang dapat merusak persatuan dan kesatuan yang ada di linqkungan sekitarmu

38. Tuliskan tiga (3) pengamalan nilai-nilai sumpah pemuda yang kamu ketahui!

39. Tuliskan tiga (3) organisasi-organisasi yang ikut dalam Kongres Pemuda, beserta asal daerahnya

40. Tuliskan apa yang akan terjadi jika rakyat Indonesia tidak mau bersatu?

Download Contoh Soal UTS PKN Kelas 3 SD Semester 1 Ganjil 

Post a Comment for "Contoh Soal UTS PKN Kelas 3 SD Semester 1 Ganjil"