3 Cara Mudah Menulis Artikel di Blog


Menulis artikel di blog merupakan inti dari kegiatan ngeblog. Menulis artikel ibarat memegang senjata dalam suatu pertempuran. Bagi mereka yang dapat menulis artikel dengan baik, terstruktur dan tentunya banyak dibaca oleh pengunjung, akan mendapat posisi baik di search engine. Menulis artikel seringkali menjadi hambatan seorang blogger dalam mengembangkan blognya. Diperlukan usaha yang keras agar dapat menulis artikel dengan baik dan lancar. 3 Cara Mudah Menulis Artikel di  Blog ini mudah-mudahan dapat menjadi panduan bagi blogger pemula untuk menulis artikel.

Konsisten dalam menulis artikel
Usahakan menulis artikel secara teratur dan rutin. Jadwalkan dalam satu hari anda menulis minimal 1 artikel. Dan lakukan itu setiap hari. Dengan aktifnya menulis artikel tiap hari akan menginformasikan kepada spider bot mesin pencari adanya penambahan artikel atau aktivitas pada blog anda. Untuk menambah semangat menulis artikel, sugestikan bahwa anda sedang bekerja, diawasi majikan, dan juga bayangan penghasilan yang besar hehe, ini supaya lebih semangat dalam menulis. 

Menulis tema artikel yang Disenangi/Dikuasai

Menulis hampir mirip dengan bercerita. Dalam bercerita akan lancar apabila kita menguasai cerita tersebut. Sama halnya dengan menulis artikel, jari jemari kita akan lancar mengetikan isi dari pikiran kita apabila kita menguasai atau menyukai materi artikel tersebut. Namun hal ini bukan merupakan rumus yang baku. Ada kalanya kita menguasai materi secara tidak menyeluruh, tidak expert dan setengah-setengah. Ini dapat disiasati dengan menulis materi yang gado-gado atau campuran. Misal anda bisa mengoperasikan Microsoft Word namun sebatas bisa mengetik saja, atau kemampuan dasar saja. Anda bisa menulis artikel tentang dasar-dasar microsoft saja, untuk materi yang lebih advance atau berat, bisa saja anda mencari referensi dari blog lain. Yang terpenting dari menulis artikel ini yaitu tuliskan apa yang anda pikirkan. Salah seorang teman facebook saya menuliskan satu tips dalam menulis artikel, yaitu menulis inti dari artikel dahulu. Kemudian baru dilengkapi dengan kalimat-kalimat yang menghubungkan inti artikel tersebut. Karena seringkali dalam menulis, pada bagian awal, misal pembuka atau pengantar, menulis dengan lancar, pas pada bagian pembahasan inti artikel macet, tidak bisa melanjutkan tulisan. Akhirnya artikel tidak selesai dibuat.

Membuat Judul Artikel yang SEO

Setelah menulis artikel tentunya anda ingin artikel yang ditulis dibaca oleh banyak pengunjung atau visitor. Mendatangkan visitor blog merupakan tugas selanjutnya setelah menulis artikel. Makin banyak pengunjung yang membaca artikel makin bagus posisi blog kita di search engine. Hal ini memang tidak mudah, blog kita akan bersaing dengan blog-blog lain yang pastinya ingin berada di urutan terdepan/halaman pertama atau page one google. Membuat judul artikel yang SEO banyak disarankan oleh mastah blogger supaya dapat bersaing di page one google, namun saya sendiri belum mencoba mempraktekannya. Sebagai seorang blogger pemula saya mencoba manut dan nurut pada seorang teman blogger yang mengatakan, buat saja artikel dengan judul dan isi artikel yang lebih kaya kosakatanya.

Dalam membuat judul cara sederhananya, posisikan anda sebagai pengunjung yang mencari materi di Google. Kemudian ditambahkan di belakang atau di depan kata kunci yang dicari tersebut. Misal kata kunci yang dicari "menulis artikel". Untuk membuat judul bisa ditambahkan dengan "cara terbaru menulis artikel" atau dengan variasi lainnya.

Selain judul, isi artikel juga harus diperhatikan, isi dengan kosakata yang lebih banyak dari pesaing dan lengkapi dengan gambar, file gambar diganti namanya sesuai judul. Untuk gambar harus hati-hati, masukan gambar yang tidak melanggar DMCA policy atau gambar yang memiliki hak cipta. Cara paling aman yaitu membuat sendiri tulisan di Photoshop atau Corel, atau bisa mencari di Pixabay, cari yang free licence untuk commercial purpose.

Saya sendiri saat ini masih belajar dalam menulis artikel, seperti tagline blog saya, learning and sharing, meskipun ilmu yang saya pelajari masih sangat sedikit, namun sharing  itu sesuatu yang indah, siapa tahu ilmu yang sedikit itu, bagi orang lain menjadi ilmu yang sangat berharga. Terus menulis dan menulis. Semangat !!

Post a Comment for "3 Cara Mudah Menulis Artikel di Blog"